Bocoran Spesifikasi Vivo Pad 3 Pro

Vendor smartphone Vivo Asal China telah mengumumkan tablet baru yang akan dirilis pada bulan ini, yakni Vivo Pad 3 Pro.

Perusahaan tersebut juga mengumumkan, tablet ini ditenagai chip Dimensity 9300 dari MediaTek. Vivo Pad 3 Pro menjadi tablet pertama di dunia yang ditenagai chipset Dimensity 9300 dari MediaTek.

Dengan adanya chipset tersebut, Vivo Pad 3 Pro dapat dikategorikan sebagai tablet flagship. Perangkat ini bahkan diklaim mendulang skor benchmark tinggi, yakni hingga 2.13 juta poin. Namun, Vivo tak merinci aplikasi pengukuran yang digunakan untuk menakar kinerja Vivo Pad 3 Pro tersebut.

Selain itu, tablet ini dilengkapi dengan fitur berbasis kecerdasan buatan (AI). Contohnya fitur yang mendukung pengenalan suara serta transkrip ke teks.

Baca Juga : Spesifikasi Vivo V40 SE 5G

Berikut Bocoran Spesifikasi Vivo Pad 3 Pro yang diumumkan oleh perusahaan Vivo asal China.

Spesifikasi Vivo Pad 3 Pro
Pada aspek layar, Vivo Pad 3 Pro hadir dengan layar berukuran 13 inci dan sebagai tablet flagship, layar perangkat ini juga didukung resolusi 3.1K serta refresh rate 144Hz. Bezel atau bingkainya terhitung cukup tipis, sehingga pengguna bisa leluasa melihat konten.

Pada bagian punggung, dilengkapi modul kamera bulat yang diposisikan di sudut kanan atas di sertai penamaan merek Vivo. Punggung perangkat ini juga dilengkapi penampang yang tampaknya didesain dengan finishing matte.

Pada aspek hardware, Vivo Pad 3 Pro ditenagai chipset Dimensity 9300 dari MediaTek. Chip ini dikategorikan sebagai chipset high-end, sehingga kinerja Vivo Pad 3 Pro diklaim unggulan.

Baca Juga : Spesifikasi Vivo T3 5G

Tablet ini juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 11.500 mAh yang bakal menunjang aktivitas pengguna dalam waktu lama. 

Vivo Pad 3 Pro mendukung penggunaan Vivo Smart Touch Keyboard 3 Pro serta pena digital, Vivo Pencil 2. Jadi pengguna bisa memakai kedua aksesori itu untuk menunjang produktivitasnya, misalnya untuk membuat desain kreatif dan lain sebagainya.

Vivo Pad 3 Pro dilapis dengan antarmuka OriginOS 14. Tablet ini juga dilengkapi dengan delapan speaker yang didukung sistem akustik panoramic.

Posting Komentar

0 Komentar

Spesifikasi Xiaomi 14 Ultra: Smartphone Premium dengan Teknologi Terkini